Puskesmas Panca Jaya Berikan Pelayanan Kesehatan

212

Klik Mesuji –Puskesmas Panca Jaya berkerjasama dengan 7 Desa Se- Kecamatan Panca Jaya memberikan pelayanan kesehatan di bidang Penanganan Balita Pengidap Stunting Usia 5-11 Tahun.

Kepala Puskesmas Panca Jaya Hepy Nesisa menjelaskan, ” Sebanyak 38 anak balita usia 5-11 Tahun mengidap Stunting/ Kurang Gizi tersebar di Tujuh Desa yakni, Desa Fajar Baru, Fajar Indah, Fajar Asri, Adi Luhur, Adi Karya Mulya, Adi Mulyo, dan Mukti Karya”, Ucapnya. Senin (28/03/2022).

Hal itu berdasarkan data dari Dinas Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Mesuji tahun 2022, adapun penyebabnya karena beberapa faktor seperti faktor keturunan, kurangnya asupan nutrisi yang cukup, dan rumah tidak layak huni.

Kami berupaya penuh memberikan pelayanan melalui Penyuluhan serta Pemantauan (Pos Pelayanan Terpadu) Posyandu di Desa setiap satu bulan sekali,
Pemberian makanan seperti Roti, Obat gratis guna mengetahui perkembangan anak maupun Ibu Hamil”, Pungkasnya.(sadam)

Facebook Comments