Klik Mesuji – Pemerintah Kabupaten Mesuji gelar acara penyerahan bantuan langsung tunai dana desa Kecamatan Simpang Pematang dan Panca Jaya tahun 2022. Kamis 24/02/2022.
Acara ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji, Asisten bidang pemerintahan dan kesra kab.mesuji, Kepala dinas Pemberdayaan Masyarakat dan desa, Camat Simpang Pematang , Camat Panca Jaya , Para kepala desa se-kecamatan Simpang Pematang dan Panca Jaya , Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta para tamu undangan.
Dalam sambutan Bupati Mesuji, Saply TH menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh perangkat desa dan masyarakat se-kecamatan Simpang Pematang dan Panca Jaya karena tidak dapat hadir secara langsung demi mencegah dan membatasi penyebaran covid 19.
Selain itu dalam sambutannya, Saply TH juga menyampaikan bahwa penyaluran bantuan langsung tunai dana desa pada hari ini akan disalurkan kepada 13 Desa di Kecamatan Simpang Pematang, yang di distribusikan kepada Keluarga Penerima Manfaat 1218 dengan nilai bantuan sebesar tiga ratus enam puluh lima juta empat ratus ribu rupiah untuk bulan januari. Serta 7 desa di Kecamatan Panca Jaya yang di distribusikan kepada 709 Keluarga Penerima Manfaat, dengan nilai bantuan sebesar empat ratus dua puluh lima juta empat ratus ribu rupiah untuk bulan Januari dan Februari.lanjut
Pada kesempatan ini juga saya berpesan kepada camat dan seluruh perangkat desa untuk selalu melakukan pendataan secara teliti dan transparan, sehingga tidak ada bantuan apapun yang salah sasaran dan pada akhirnya tidak dapat dirasakan manfa’atnya secara maksimal Saya berharap bahwa bantuan yang diberikan Pemerintah dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan mudah-mudahan dapat meringankan beban masyarakat penerima ,ucap Saply.
Saya ucapkan selamat kepada seluruh keluarga penerima manfaat, semoga bantuan ini menjadi bukti bahwa pemerintah selalu hadir ditengah masyarakat tuturnya ( sadam)